HomeProduct InsightFitur Apa Saja yang Wajib Ada di POS
Fitur Apa Saja yang Wajib Ada di POSBy: Elavigne - 11 Des 2022
image

Point of Sale (POS) merupakan aplikasi pendukung bisnis yang bisa mempermudah para pelaku usaha untuk melakukan transaksi jual beli dengan para pelanggan. Aplikasi ini sekaligus menjadi perekam aktivitas bisnis lainnya seperti ketersediaan inventory, pengelolaan data pelanggan, hingga laporan keuangan.

Bagi para pebisnis, memilih sistem POS yang tepat tidaklah mudah. Aplikasi kasir online ini harus memiliki fitur-fitur yang lengkap untuk mengoptimalkan kinerja perusahaan. Karts.id menjawab keinginan para pebisnis dengan mengeluarkan produk berupa mesin kasir online pos.karts.id yang menyediakan fitur-fitur lengkap seperti dibawah ini.

Pencatatan Transaksi

Fungsi utama dari Point of Sale (POS) adalah untuk pencatatan berbagai macam transaksi bisnis. Misalnya pembelian bahan baku, penjualan produk kepada para pelanggan, transaksi tutup buku setiap bulan, penerimaan pembayaran, pengeluaran, mutasi produk antar cabang, hingga operasional yang sedang berlangsung di gudang. Semua transaksi tersebut bisa secara otomatis terekam dalam satu aplikasi kasir online atau Point of Sale (POS).

Laporan Real Time

Point of Sale (POS) juga memiliki keunggulan yang sangat revolusioner jika dibandingkan dengan sistem kasir konvensional, aplikasi ini bisa menghasilkan output laporan real time dalam setiap waktu saat ada penambahan, pengurangan, atau perubahan transaksi sekecil apapun.

Pengelola bisnis akan dimudahkan untuk mengecek laporan pesanan penjualan, pesanan pembelian, kas harian kasir, laporan ketersediaan produk, laporan laba rugi dan laporan lainnya secara real time. Bagusnya lagi, laporan ini bisa dilihat melalui beragam perangkat baik smartphone, tablet, maupun komputer secara online.

Manajemen Inventory

Pos.karts.id juga memiliki fitur unggulan lain, dalam aplikasi ini manajemen inventory dalam sebuah bisnis bisa dimasukkan secara otomatis. Tindakan ini tentunya akan lebih mengoptimalkan cara kerja perusahaan baik dalam mengatur ketersediaan barang dagangan, mencatat harga modal, menentukan harga jual, mengatur komposisi barang, mencatat pesanan pelanggan, hingga mengatur mutasi ketersediaan barang antar cabang dan gudang. 

Promo dan Diskon

Fitur selanjutnya yang wajib ada di Point of Sale (POS) adalah adanya menu pengaturan otomatis untuk promo dan diskon yang disediakan perusahaan untuk para pelanggan. Dengan ini, perusahaan bisa mengatur promo dan diskon serta mengatur harga untuk para reseller atau vendor ketiga dengan sangat mudah. 

Table Manajemen untuk Jenis Bisnis Seperti Restoran

Bagi perusahaan yang berdiri di bidang pelayanan pelanggan seperti restoran, table manajemen saat ini sangat diperlukan untuk membuat para pelanggan lebih nyaman. Karena pada dasarnya sistem manajemen restoran yang baik tidak hanya nampak dari pelayanannya saja tetapi bagaimana kesan dan perasaan pelanggan saat mendapatkan service dari semua komponen bisnis dari mulai kualitas produk hingga, cara penyajian, hingga bagaimana perusahaan mengelola antrian pelanggan. 

Point of Sale (POS) yang baik setidaknya harus memiliki pengaturan yang baik dalam hal table manajemen, baik itu dalam hal mengatur waiting list atau daftar tunggu pelanggan yang ingin makan di tempat, hingga mengatur waktu penyajian yang cepat dan akurat agar pelanggan tidak terlalu lama menunggu.

Nah, itu dia informasi lengkap tentang fitur apa saja yang wajib ada di Point of Sale (POS). dari mulai fitur pencatatan transaksi, laporan real time, manajemen inventory, promo dan diskon, serta ketersediaan table manajemen untuk usaha seperti restoran. Semoga informasi tersebut bisa bermanfaat untuk para pebisnis yang baru akan mulai beralih ke sistem aplikasi kasir online. 

TAGS
Buat website toko online Anda sekarangWhatsapp Kami
Syarat dan Ketentuan
Kebijakan Privasi
© Copyright 2023. Karts.id. All Right Reserved.