HomeBusinessIngin Membuat Webstore Untuk Bisnis Onlinemu? Simak 5 Hal Berikut Ini!
Ingin Membuat Webstore Untuk Bisnis Onlinemu? Simak 5 Hal Berikut Ini!By: Elavigne - 24 Sep 2022
image

Di era sekarang hampir semua orang menggunakan internet untuk berkegiatan, seperti mencari informasi hingga berbisnis. Tidak sedikit orang yang menggunakan website sebagai media berbisnis, karena bisa menjangkau lebih banyak pembeli dari berbagai daerah. Otomatis produkmu akan lebih dikenal luas oleh masyarakat. Nah, jika kamu tertarik untuk membuat webstore untuk bisnis online, ada beberapa hal yang wajib kamu ketahui!
Apa sajakah itu? Simak penjelasannya berikut ini!1. Pastikan bahwa produkmu bisa dijual di webstore

Hal pertama yang harus kamu perhatikan adalah pastikan bahwa produkmu bisa dijual di webstore. Tentu harus produk berupa barang bukan produk digital. Mengapa? karena sebagian besar webstore sudah menyediakan jasa pengiriman otomatis untuk barang. Salah satunya di Karts Webstore. Jika kamu menjual produk digital, kemungkinan akan rumit, namun jika memungkinkan kamu bisa berdiskusi dulu dengan Karts.id untuk pembuatan webstore khusus produk digital yakni tanpa jasa pengiriman.


2. Pastikan kamu memilih webstore yang tepat


Hal kedua yang harus diperhatikan ketika akan memilih webstore untuk bisnis online adalah pastikan kamu memilih webstore yang tepat. Artinya, ada banyak developer webstore diluar sana yang menawarkan berbagai paket, harga, hingga fitur yang menarik. Tugasmu adalah menyeleksinya. Pastikan kamu memilih dengan harga yang sesuai dengan kebutuhan dan jangan overpriced.
Salah satu webstore terbaik yang bisa dipilih adalah Karts Webstore. Webstore ini menawarkan berbagai macam paket yang bisa kamu pilih seperti paket Free, paket Medium, Profesional, dan Enterprise. Tentu harganya dan fiturnya pun juga berbeda-beda. Jadi, sebelum memilih, kamu perlu melakukan research kecil-kecilan, webstore seperti apa yang sebenarnya kamu butuhkan.


3. Pastikan webstore responsive

Lalu, hal ketiga yang harus diperhatikan ketika akan membuat webstore untuk bisnis online adalah pastikan bahwa webstore responsif. Artinya, webstore harus dengan mudah bisa dibuka dan diakses oleh calon pembeli. Mulai dari kolom search, pemilihan barang, foto, hingga jasa pengiriman harus responsif.
Perlu kamu ketahui, bahwa jika ternyata webstore yang kamu buat itu tidak responsif, secara tidak langsung akan membuat para calon pembeli mu kabur. Mereka pasti sudah malas untuk berbelanja karena dari awal webstore yang kamu sajikan amburadul dan tidak responsif. Jadi, jangan sampai seperti itu ya!


4. Pastikan webstore memiliki customer service 24/7


Sudah tidak dipungkiri lagi bahwa semua hal yang berkaitan dengan internet akan ada masanya error atau tidak bisa diakses dengan berbagai alasan. Nah, untuk menghindari hal tersebut terjadi, kamu perlu memastikan bahwa ada customer service 24/7 dibalik webstoremu yang bisa membantumu dalam masalah itu. Semakin cepat masalah terselesaikan, akan semakin baik pula untuk kondisi bisnismu.


5. Pastikan kamu sudah memikirkan nama domain bisnis mu


Jika kamu akan membuat webstore sendiri, tentu kamu juga akan memiliki domain bisnis sendiri. Pikirkan hal tersebut baik-baik sebelum kamu memutuskannya. Perlu kamu ketahui bahwa domain website tidak bisa diganti-ganti, sifatnya permanen. Jadi, pikirkan nama domain yang sesuai dengan nama tokomu.


Kesimpulan
Hampir semua orang menggunakan media website atau internet sebagai tempat berbisnis. Jika kamu tertarik untuk membuat webstore sendiri, ada 5 hal yang perlu diperhatikan. Pertama, pastikan produkmu bisa dijual di webstore. Kedua, pastikan kamu memilih webstore yang tepat. Ketiga, pastikan webstore yang kamu pilih responsif. Keempat, pastikan webstore memiliki customer service 24/7. Terakhir, pastikan kamu sudah memikirkan nama domain untuk webstoremu. Klik disini untuk membuat tokomu lebih responsif Karts Webstore

TAGS
Buat website toko online Anda sekarangWhatsapp Kami
Syarat dan Ketentuan
Kebijakan Privasi
© Copyright 2023. Karts.id. All Right Reserved.